Tahun baru pastinya harus ada yg diperbarukan. Yups, perubahan itu wajib, perubahan ke arah yg lebih baik tentunya. Betapa tidak beruntungnya kalau monoton aja, ga ada bedanya sama tahun kemarin. Tahun 2012 ini harus ada perubahan!
Nah, perubahan pertama saya buat tahun ini adalah membuat resolusi di awal tahun. Saya kasih judul resolusi tahun ini “Resolusi Juara 2012”, you know lah kenapa namanya gitu. Inilah resolusi perdana yg saya buat, baru tahun ini soalnya bikin yg kayak ginian.
Sebetulnya kenapa sih kita butuh menyusun resolusi tahun baru? Padahal kita sadar banyak target yang kita buat akhirnya gagal terlaksana juga. Ida Scott Taylor, seorang penulis asal Inggris, mengatakan bahwa setiap orang seperti pelaut yang tengah mengarungi lautan kehidupannya. Dan seorang pelaut yang baik, katanya, tidak pernah meninggalkan pantai tanpa ada tujuan di dalam kepalanya.
Meski si pelaut itu belum mencapai tujuannya, namun dengan adanya tujuan di dalam kepalanya maka dia bisa mengarahkan kapalnya sesuai dengan tujuan yang hendak dicapainya. Dengan memiliki tujuan, setiap orang akan tahu kemana dia akan menuju. Inilah pentingnya resolusi baru di tahun yang baru. Malahan ada yang mengatakan, tanpa ada resolusi baru, hidup bagaikan tanpa perjuangan. Super!
Berikut resolusi saya:
1. Meningkatkan keimanan dan ketakwaan
Ini mah wajib diutamakan lah. Di tahun 2012 ini, shalat wajib berjamaah di masjid harus lebih konsisten. Semoga bukan hanya Maghrib dan Isya saja, minimal dalam sehari bisa 3 kali dulu lah. Dan juga semoga amalan-amalan harian lainnya juga bisa konsisten dan ada peningkatan pastinya.
2. Menjadi blogger sejati
Sebenernya masih rancu juga soal istilah “Blogger Sejati” ini. Saya ngerasa masih belum punya identitas, masih belum punya gaya menulis khas saya sendiri, masih terombang-ambing kalau boleh dikata mah.
Di 2012, harus lebih konsisten update ni blog, targetnya sih 2 post per minggu. Semoga.
3. Mengurangi intensitas social networking
Kebiasaan buruk yg lumrah bagi umat manusia di dunia ini harus dikurangi. Estimasi waktu buat maen facebook, twitter, sama tumblr mungkin 1 jam per hari. Internet itu bukan hanya mereka saja!
4. Menabung
Jadi mahasiswa malah tambah melarat aja. Pendapatan sih nambah besar, pengeluaran mah sama besarnya.
Masih belum bisa me-manage, semoga di 2012 bisa menghemat uang untuk ditabung. Dan semoga saya punya rekening, belum punya soalnya.
5. Punya penghasilan
Pengen aja punya penghasilan sendiri, ga masalah lah sedikit juga. Yang penting bisa beli barang yg diinginkan dengan penghasilan itu. Internet mungkin cukup menjanjikan, mungkin dagang online kali yah. Yang paling penting, harus halal pekerjaannya.
6. Punya kamera digital
Ga perlu kamera yang mahal, asal bisa ngejepret aja udah cukup, asal jangan jelek-jelek amat sih. 😀
7. Bisa menang di lomba blogging
Hasrat terbesar saya ni. Dengan adanya lomba yg diadain Speedy ini, semoga aja resolusi no. 6 ini jadi impian yg jadi kenyataan, hehe. 😀
Semoga aja resolusi-resolusi tersebut tidak hanya menjadi sebatas tulisan semata, semoga resolusi ini bisa terealisasi. Ya satu poin jadi kenyataan aja Alhamdulillah banget lah.
Sebelumnya, saya ucapin dulu buat Speedy. Soalnya bisa rada semangat nulis postingan ini, dan pastinya tanpa koneksi internet Speedy Paket Socialia-nya, impossible postingan ini dapat ter-publish. #mukamanjamemelas
Oke deh, saya tutup aja postingan ini dengan doa akhir resolusi.
“Ya Allah, jadikanlah hamba agar senantiasi bersyukur atas nikmat-Mu. Ijabahlah setiap resolusi yang dituliskan para hamba-Mu yg beresolusi, namun sekiranya jika dikabul malah mudharat bagi kami, gantikanlah dengan sesuatu yang lebih baik. Engkaulah Yang Maha Mengetahui, bukanlah mbah Google. Engkau mengetahui mana yang terbaik bagi kami”
ikut membaca resolusi yang asyik ini dan turut berdoa, Allaahumma aamiin…
semoga doanya dikabul, amin.
Saya ikut mengamini semua resolusi Kang Arif. 🙂
Saya ikut mengamini setiap resolusi yg dibuat umat manusia.
sekaligus mendoakan supaya malaikat mencatat dan mengamini aminnya bang asop. 😀
buanyak bgt ya, semoga usahanya sesuai ama mimpi2nya kawan…
semoga mimpinya sesuai ama usahanya 😀
Wah, ternyata si mas ikutan juga 😀
Selamat ya mas, smoga resolusinya dapat tercapai 🙂
sambil menyelam, minum air kan
sebelum2nya belum pernah ngeresolusi
wah moga bisaaaaa 😀
semoga semua impiannya tercapai.. aminn.. 🙂 kalau menang, traktiran.. hehe
kalau ga menang, minta traktirin berarti
ikut doain, semoga semuanya tercapai, amin 😉
cuma bisa mengaminkan
aamiin..
semoga terlaksana xiixixi..
point pertama akan mempermudah segalanya….aamiin !
sukses slalu ya !
insya Allah bangs 😀
Mantap. Semoga lombanya bisa menang, Bro!
Saya juga pengen jadi blogger sejati nih, maksudnya lebih konsisten dalam ngeblog, walaupun juga gaya menulis dan tema tulisan masih belum jelas alias kerap terombang-ambing juga, hehe….
mari bersama2 berjuang klo gitu 😀
semoga tercapai
semoga
Sukses resolusinya, salam kenal dear 🙂
“Blogger sejati”…sebuah frasa yang menuntut perjuangan tuh he he he semoga sukses ngontesnya Sob!!
hidup itu perjuangan
aminnnn semoga tercapai semuahhhhhhhhhhhh 😀
amin.,.,semoga smw resolusi bisa tercapai.,.,.,
semoga semua mimpi kita terwujud di tahun 2012., amin,.
yup beresolusi bikin hidup lebih fokus 🙂
Semoga segera terwujud resolusinya…… hehehehehe manterp mantep…………
good luck 🙂
wish me luck 😀
amin…..semoga selamat sampai tujuan kang
moga menang moga menang
ohya, makasih ya setuju saling follow 🙂
[…] proker kudu ngepos minimal 2 kali per pekan cuma berjalan selama sebulan, makin ke sini makin langka ngupdate ni blog. Intinya gagal […]
[…] akhirnya salah satu resolusi tahun ini, lebih tepatnya yg poin no. 6, bisa terealisasikan. Sebuah kamera digital terbeli pada 26 Mei 2012. […]