Mari Meresolusikan 2012

Tahun baru pastinya harus ada yg diperbarukan. Yups, perubahan itu wajib, perubahan ke arah yg lebih baik tentunya. Betapa tidak beruntungnya kalau monoton aja, ga ada bedanya sama tahun kemarin. Tahun 2012 ini harus ada perubahan!

Nah, perubahan pertama saya buat tahun ini adalah membuat resolusi di awal tahun. Saya kasih judul resolusi tahun ini “Resolusi Juara 2012”, you know lah kenapa namanya gitu. Inilah resolusi perdana yg saya buat, baru tahun ini soalnya bikin yg kayak ginian. :mrgreen:

Sebetulnya kenapa sih kita butuh menyusun resolusi tahun baru? Padahal kita sadar banyak target yang kita buat akhirnya gagal terlaksana juga. Ida Scott Taylor, seorang penulis asal Inggris, mengatakan bahwa setiap orang seperti pelaut yang tengah mengarungi lautan kehidupannya. Dan seorang pelaut yang baik, katanya, tidak pernah meninggalkan pantai tanpa ada tujuan di dalam kepalanya.

Meski si pelaut itu belum mencapai tujuannya, namun dengan adanya tujuan di dalam kepalanya maka dia bisa mengarahkan kapalnya sesuai dengan tujuan yang hendak dicapainya. Dengan memiliki tujuan, setiap orang akan tahu kemana dia akan menuju. Inilah pentingnya resolusi baru di tahun yang baru. Malahan ada yang mengatakan, tanpa ada resolusi baru, hidup bagaikan tanpa perjuangan. Super!

Berikut resolusi saya:

1. Meningkatkan keimanan dan ketakwaan

Ini mah wajib diutamakan lah. Di tahun 2012 ini, shalat wajib berjamaah di masjid harus lebih konsisten. Semoga bukan hanya Maghrib dan Isya saja, minimal dalam sehari bisa 3 kali dulu lah. Dan juga semoga amalan-amalan harian lainnya juga bisa konsisten dan ada peningkatan pastinya.

2. Menjadi blogger sejati

Sebenernya masih rancu juga soal istilah “Blogger Sejati” ini. Saya ngerasa masih belum punya identitas, masih belum punya gaya menulis khas saya sendiri, masih terombang-ambing kalau boleh dikata mah.

Di 2012, harus lebih konsisten update ni blog, targetnya sih 2 post per minggu. Semoga.

3. Mengurangi intensitas social networking

Kebiasaan buruk yg lumrah bagi umat manusia di dunia ini harus dikurangi. Estimasi waktu buat maen facebook, twitter, sama tumblr mungkin 1 jam per hari. Internet itu bukan hanya mereka saja!

4. Menabung

Jadi mahasiswa malah tambah melarat aja. Pendapatan sih nambah besar, pengeluaran mah sama besarnya.

Masih belum bisa me-manage, semoga di 2012 bisa menghemat uang untuk ditabung. Dan semoga saya punya rekening, belum punya soalnya. :mrgreen:

5. Punya penghasilan

Pengen aja punya penghasilan sendiri, ga masalah lah sedikit juga. Yang penting bisa beli barang yg diinginkan dengan penghasilan itu. Internet mungkin cukup menjanjikan, mungkin dagang online kali yah. Yang paling penting, harus halal pekerjaannya.

6. Punya kamera digital

Ga perlu kamera yang mahal, asal bisa ngejepret aja udah cukup, asal jangan jelek-jelek amat sih. 😀

7. Bisa menang di lomba blogging

Hasrat terbesar saya ni. Dengan adanya lomba yg diadain Speedy ini, semoga aja resolusi no. 6 ini jadi impian yg jadi kenyataan, hehe. 😀

Semoga aja resolusi-resolusi tersebut tidak hanya menjadi sebatas tulisan semata, semoga resolusi ini bisa terealisasi. Ya satu poin jadi kenyataan aja Alhamdulillah banget lah.

Sebelumnya, saya ucapin dulu buat Speedy. Soalnya bisa rada semangat nulis postingan ini, dan pastinya tanpa koneksi internet Speedy Paket Socialia-nya, impossible postingan ini dapat ter-publish. #mukamanjamemelas

Oke deh, saya tutup aja postingan ini dengan doa akhir resolusi.

“Ya Allah, jadikanlah hamba agar senantiasi bersyukur atas nikmat-Mu. Ijabahlah setiap resolusi yang dituliskan para hamba-Mu yg beresolusi, namun sekiranya jika dikabul malah mudharat bagi kami, gantikanlah dengan sesuatu yang lebih baik. Engkaulah Yang Maha Mengetahui, bukanlah mbah Google. Engkau mengetahui mana yang terbaik bagi kami”

Share your love
Arif Abdurahman
Arif Abdurahman

Pekerja teks komersial asal Bandung, yang juga mengulik desain visual dan videografi. Pop culture nerd dan otaku yang punya minat pada psikologi, sastra, dan sejarah.

Articles: 1889

34 Comments

    • Saya ikut mengamini setiap resolusi yg dibuat umat manusia.
      sekaligus mendoakan supaya malaikat mencatat dan mengamini aminnya bang asop. 😀

  1. Mantap. Semoga lombanya bisa menang, Bro!
    Saya juga pengen jadi blogger sejati nih, maksudnya lebih konsisten dalam ngeblog, walaupun juga gaya menulis dan tema tulisan masih belum jelas alias kerap terombang-ambing juga, hehe….

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *