Daftar Isi Juz Amma, Arti Nama Surat dan List Hafalan Buat Salat

Juz Amma adalah juz terakhir dari Al Quran yang kebanyakan berisi surat-surat pendek. Nah, untuk memperbanyak hafalan surat-surat Al Quran yang bisa dibaca saat salat bisa dimulai dengan surat-surat pada juz ke-30 ini.

Ada banyak kiat atau cara praktis untuk menghafal Juz Amma. Misalnya dengan mulai dari surat terpendek yang belum dihafalkan dan sesekali mempraktekkannya dalam sholat. Jika cara ini rutin dilakukan maka akan banyak surat Al Qur’an yang bisa dihafal dalam waktu singkat.

Bahkan sekarang ini kita tidak perlu susah-susah membawa kitab Juz Amma untuk menghafalkan isinya. Teknologi sudah memungkinkan untuk membaca Al Quran pada gadget. Sudah banyak aplikasi ponsel yang berisikan surat-surat Al Quran.

Daftar Isi Juz Amma dan List Hafalan Surat Pendek

Berikut daftar isi Juz Amma disertai dengan arti, jumlah ayat dan nomor suratnya, yang bisa kamu gunakan untuk list hafalan surat pendek:

NoNo SuratNama SuratArtiJumlah Ayat
1114An NaasManusia6
2113Al FalaaqWaktu Subuh5
3112Al IkhlasMemurnikan Keesaan Allah4
4111Al LahabGejolak Api5
5110An NashrPertolongan3
6109Al KaafiruunOrang-orang Kafir6
7108Al KautsarNikmat yang Melimpah3
8107Al Maa’uunBarang-barang yang Berguna7
9106QuraisySuku Quraisy4
10105Al FiilGajah5
11104Al HumazahPengumpat9
12103Al AshrDemi Masa3
13102At TakaatsurBermegah-megahan8
14101Al QaariahHari Kiamat11
15100Al ‘AadiyaatKuda yang Berlari Kencang11
1699Al ZalzalahKegoncangan8
1798Al BayyinahBukti8
1897Al QadrKemuliaan5
1996Al ‘AlaqSegumpal Darah19
2095At TinBuah Tin8
2194Al InsyirahMelapangkan8
2293Adh DhuhaaWaktu Dhuhaa11
2392Al LailMalam21
2491Asy SyamsMatahari15
2590Al BaladNegeri20
2689Al FajrFajar30
2788Al GhaasyiyahHari Pembalasan26
2887Al A’laaYang Paling Tinggi19
2986Ath ThaariqYang Datang di Malam Hari17
3085Al BuruujGugusan Bintang22
3184Al InsyiqaaqTerbelah25
3283Al MuthaffifiinOrang-orang yang Curang36
3382Al InfithaarTerbelah19
3481At TakwiirMenggulung29
3580‘AbasaBermuka Masam40
3679An Naazi’aatMalaikat-malaikat yang Mencabut46
3778An Naba’Berita Besar40

Cara Praktis Menghapal Juz Amma

Agar tak hanya sekadar Al-Ikhlas dan An Naas saja yang menghiasi bacaan sholat kamu, berikut beberapa tips dan trik jitu menghafal Juz Amma:

  1. Mulailah dengan niat. Tak perlu menyiksa diri dengan langsung melahap banyak surat pendek. Yang penting baca dan konsisten dengan surat yang mudah dulu.
  2. Targetkan mengganti surat pendek di setiap rakaat shalat. Biar hasil hapalanmu nggak menguap ke udara.
  3. Mulai sekarang, coba unduh aplikasi bacaan-bacaan Juz Amma di laptop atau gadget-mu supaya kamu bisa berlatih kapan dan di mana saja. Bisa coba Mandiri Syariah Mobile untuk memudahkan.
  4. Download MP3 surat-surat pendek lalu dengarkan. Biar kamu nggak muak harus membaca hapalan.
  5. Manfaatkan 5-15 menit waktu tengah malammu untuk terjaga. Ulang lagi hapalanmu di waktu yang tenang ini.
  6. Buat catatan atau post it berisi ayat yang sedang kamu hapalkan. Tempelkan di tempat yang mudah terlihat mata, sehingga kamu terus termotivasi.
  7. Penting juga buatmu punya jurnal hapalan. Biar kamu lebih gampang tracking kemajuan, bisa dengan merujuk tabel di atas.

Pada akhirnya, lakukan semua langkah-langkah tadi dengan tertib dan konsisten. Tetap istiqomah memperkaya bacaan-bacaan Juz Amma yang selama ini masih sering kamu sepelekan.

Share your love
Arif Abdurahman
Arif Abdurahman

Pekerja teks komersial asal Bandung, yang juga mengulik desain visual dan videografi. Pop culture nerd dan otaku yang punya minat pada psikologi, sastra, dan sejarah.

Articles: 1790

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *