power balance – Kearipan https://www.kearipan.com Jurnal otaku, bacot pop culture dan segala yang tak usai. Wed, 26 May 2021 14:06:50 +0000 id hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.5.2 https://i0.wp.com/www.kearipan.com/wp-content/uploads/2020/10/cropped-arip-favicon-1.jpg?fit=32%2C32&ssl=1 power balance – Kearipan https://www.kearipan.com 32 32 183987870 Efek Placebo https://www.kearipan.com/efek-placebo/ https://www.kearipan.com/efek-placebo/#comments Sat, 09 Feb 2013 14:27:45 +0000 http://sokocon.wordpress.com/?p=1820 Masa SMA merupakan momen yang paling indah dan berkesan dalam hidup. Argumen yang enggak terlalu salah memang.

Hari ini (9/2/12), di Sabtu pagi yang cerah, saya bisa mencicipi memori-memori indah pas SMA, bisa bersilaturahmi dengan kawan yang sudah lama tak bersua. Ya, diadakan expo universitas untuk presentasi tiap perguruan tinggi di SMA. Meski sebenarnya kehadiran saya sangat enggak dibutuhkan, berhubung mahasiswa Unpad mah kebanyakan, pasaran sih.

Bertemu dengan kawan semasa SMA pastinya kurang kalau ga sambil chit chat bersenda gurau melantur ke mana-mana. Syahdan, entah mengapa obrolan dengan calon dokter Dika (@dikasafari), beserta 2 mahasiswa teknik, Ajat (@JatnikaSetiawan) dan Randi menghasilkan diskusi menarik soal pengobatan alternatif dan sugesti, yang selanjutnya mengarah ke topik efek Placebo ini.

Pikiran memang merupakan sesuatu yang sangat mempengaruhi kondisi tubuh kita. Tidak bisa dipungkiri bahwa seseorang bisa menjadi sembuh akibat dari sugesti. Ada yang merasa lebih baik dengan menggunakan obat-obatan atau prosedur tertentu yang sebenarnya tidak memiliki bukti kegunaan bagi kesembuhan. Nah, inilah yang dimaksud dengan efek Placebo.

Contoh nyata paling mudahnya ketika sehabis ditensi, ibu selalu bilang merasa enakan, sehingga kalau lagi ada saya suka minta. Padahal kan yang saya lakukan hanya tes untuk mengukur tekanan darah, tidak lebih. Tapi ya karena berdampak positif, saya tetap kasih tanpa penjelasan soal efek Placebo yang memang sering disebut fake treatment ini. :mrgreen:

power balance
Power Balance

Beberapa tahun ke belakang sempat ngetren tentang gelang Power Balance di kalangan remaja dan eksekutif. Mereka yang memakai mengatakan lebih sehat dan bugar jika memakai gelang ini karena disinyalir ada gelombang magnetis yang mampu membuat performa diri meningkat. Namun kemudian diketahui bahwa tidak ada bukti saintifik dan kredibel tentang khasiat dari gelang ini. Ini adalah efek Placebo dari gelang PB melalui iklannya yang luar biasa, mungkin agan sista juga ada yang kena tipu kali ya? :mrgreen:

Buat agan sista yang saat ini masih terbawa efek Placebo, asal itu positif, nikmati saja dan yakini bahwa kekuatan terbesar kita memang tersimpan dalam pikiran. Misalnya masih percaya kalau dengan disuntik, meski penyakit apa pun namanya, pasti akan sehat, ya sok enggak apa-apa.

Pikiran memang memainkan peranan penting dalam kesembuhan seseorang. “Aku sebagaimana prasangka hamba-Ku kepada-Ku…” (HR. Tirmidzi). Maka selalu berpikir positif lah.

 #NP Placebo – Bitter End

]]>
https://www.kearipan.com/efek-placebo/feed/ 19 1820 -7.014589 107.576207 -7.014589 107.576207