Ya Allah, Jangan Ringankan Masalahku!

“Ya Allah, jangan Engkau ringankan masalahku, tapi berikanlah aku pundak yang kuat untuk memikul setiap masalah yang Engkau berikan.”

Gara-gara doa yg saya dapatkan dari ceramahnya Mario Teguh ini, saya harus menanggung depresi berkepanjangan akibat beragam masalah silih berganti berdatangan.

Namun, berkat doa ini pula saya dapat merasakan sensasi keasyikan terpapar masalah yang bervariasi, baik dari segi kuantitas maupun kualitas. Alhamdulillah, akhirnya saya punya doa yg tepat untuk meningkatkan kualitas hidup saya.

Ada yg mau tes doa ini? Saran saya harus siapkan mental dan fisik juragan terlebih dahulu. 

+++

Udah lama ga posting nih, harus sibuk lagi setelah masuk kuliah. Mungkin masalah-masalah yg saya maksud akan dibongkar di postingan selanjutnya, mau curhat habis-habisan soalnya saya. :mrgreen:

+

Gambar asli dicomot dari sini.

Share your love
Arif Abdurahman
Arif Abdurahman

Pekerja teks komersial asal Bandung, yang juga mengulik desain visual dan videografi. Pop culture nerd dan otaku yang punya minat pada psikologi, sastra, dan sejarah.

Articles: 1910

8 Comments

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *