Donasi Bencana Sumatera 

Urutan Nonton Anime Campfire Cooking in Another World with my Absurd Skill

Anime Campfire Cooking in Another World with my Absurd Skill Studio MAPPA

Kalau biasanya isekai itu identik dengan pahlawan yang angkat pedang, lawan demon king, atau selamatkan dunia, di sini kita ikut seorang koki yang misinya cuma satu: cari bahan makanan segar dan bikin makanan yang bikin monster pun ngiler!

Anime Campfire Cooking in Another World ini adalah tontonan slice of life paling santai yang pernah diciptakan studio MAPPA.

Bayangkan, studio yang biasa menghadirkan animasi epic penuh darah dan adrenalin seperti Jujutsu Kaisen atau Chainsaw Man, kali ini menyajikan semangkuk ramen hangat yang lebih menenangkan jiwa daripada bertarung melawan kutukan tingkat spesial.

Siap-siap saja, perut akan keroncongan dan hati merasa damai.

1. Campfire Cooking in Another World with my Absurd Skill (2023)

Campfire Cooking in Another World with my Absurd Skill (2023)

JudulTondemo Skill de Isekai Hourou Meshi
Episode12
TayangWinter 2023

Mukouda Tsuyoshi, seorang pegawai kantoran biasa, tiba-tiba terdampar di dunia lain.

Keahlian unik yang ia peroleh saat tiba di dunia ini adalah "Toko Bahan Makanan Online" yang tampaknya tak berguna.

Mukouda awalnya putus asa, tetapi makanan modern yang ia bawa ke dunia barunya menggunakan keahlian ini terbukti memiliki efek yang luar biasa.

2. Campfire Cooking in Another World with my Absurd Skill Season 2 (2025)

 Campfire Cooking in Another World with my Absurd Skill Season 2 (2025)

JudulTondemo Skill de Isekai Hourou Meshi 2
Episode12
TayangFall 2025

Musim kedua serial anime ini.

Ketika dunia magis ingin memanggil para pahlawan, mereka sangat kecewa karena berakhir dengan seorang pegawai biasa-biasa saja.

Mukoda Tsuyoshi mungkin bukan pahlawan, tetapi kesalahan pemanggilan ini memberinya kekuatan yang luar biasa: Belanja Online.

Ada sesuatu tentang makanan modern ini yang membawa efek luar biasa. Akses mudah ini, dipadukan dengan keahlian memasaknya, akan membuat pelanggan dari seluruh negeri kembali lagi.

Nah itu tadi urutan nonton anime Campfire Cooking in Another World yang masih berlanjut.

Pekerja teks komersial, juga mengulik desain visual dan videografi. Pop culture nerd dan otaku dengan kearifan lokal

Posting Komentar

Berkomentarlah sebelum komentar dilarang. Jika kolom komentar enggak muncul, hapus cache browser atau gunakan versi web.